#SerpihanSuratUntukR : 15. Senja

Malang, 22 Januari 2013
Dear,
R.

Habis hujan terbitlah senja.

Sepulang sekolah sore ini. Aku bergegas pulang dengan mengendarai motor menuju istana ku. Suasana haru seusai hujan. Berbau basah. Menghijau para tetumbuhan. Ku lihat kaca spion sebelah kanan. Sebuah angkasa  berwarna jingga bertabur kelabu setengah putih dibelakang sana. Di hiasi dengan tiang-tiang penyangga listrik tempat burung singgah.

Senja.

Aku berjalan dibawah langit. Ku temui senja kini berpadu menjadi violet. Malam akan segera jatuh dari ujung angkasa nun jauh di atas sana. Mengubah cat angkasa yang semula senja kini menjadi petang . Dan burung-burung yang terbang dengan bahagianya itu akan kembali ke sarangnya masing-masing untuk bertemu belahan jiwanya.

Senja di kota ku kali ini kian menawan. Bagaimana dengan senja di kotamu? Ah . pasti lebih mengasyikkan. Kau dengan sesuka hati dan kapanpun engkau mau, bisa menyaksikan senja di Kutha. Atau mungkin pantai yang lain.

Menyaksikan bersama tenggelamnya sang surya. Dulu yang kita ingin kan, bukan?

Baru saja aku membalas pesan dari mu kemarin malam.

To : ♥~  22 Januari 2013  6:38 pm
“ Yuhuu ~ ”

Komentar

Postingan Populer